Ketahui 4 Fungsi Pancasila bagi Bangsa Indonesia

Ketahui 4 Fungsi Pancasila bagi Bangsa Indonesia
Table of contents

    Ketahui 4 Fungsi Pancasila bagi Bangsa Indonesia

     

    Ketahui 4 Fungsi Pancasila bagi Bangsa Indonesia - Fungsi pancasila sebagai sumber dari segala sumber hukum dimana pancasila diletakkan sebagai hukum paling utama yang menjadi rujukan hukum atau peraturan lain yang berlaku di Indonesia.

    Hallo sobat Senkeit, bagaimana kabarnya? semoga kalian selalu dalam keadaan sehat dan bahagia, pada kesempatan kali ini kita akan membahas artikel tentang Ketahui 4 Fungsi Pancasila bagi Bangsa Indonesia.

    Sebutkan fungsi Pancasila bagi bangsa Indonesia

    Pancasila merupakan naskah penting yang dirumuskan oleh tokoh-tokoh pendiri negara pada zaman penjajahan. Pancasila ini dirumuskan sebagai pondasi yang menjadi dasar berdirinya negara dan bangsa Indonesia.

    Rumusan Pancasila ini disusun dengan makna filosofis yang sangat mendalam. Di mana masing-masing sila dalam Pancasila mencerminkan karakteristik bangsa yang menjunjung tinggi nilai-nilai penting dalam kehidupan.

    1. Dasar Negara Kesatuan Republik Indonesia

    Fungsi pancasila yang pertama adalah sebagai dasar negara , diartikan sebagai dasar filsafah atau filosofi negara sehingga Pancasila dalam hal ini digunakan sebagai dasar untuk mengatur pemerintahan negara.

    2. Pandangan hidup bangsa Indonesia

    Sebagai pandangan hidup bangsa Indonesia. Dalam hal ini pancasila berperan sebagai petunjuk hidup sehari-hari, yang juga merupakan satu kesatuan yang tidak akan bisa dipisah-pisahkan antara satu dengan yang lain.

    3. Kepribadian Bangsa Indonesia

    Sebagai kepribadian bangsa Indonesia. dapat diwujudkan dalam berbagai bentuk sikap mental maupun tingkah laku atau perilaku beserta amal perbuatan dari sikap mental tersebut. Kepribadian yang dimaksudkan adalah ciri khas masyarakat bangsa Indonesia.

    4. Jiwa Bangsa Indonesia

    Pancasila dijelaskan berdasarkan teori Von Savigny yang artinya adalah setiap bangsa mempunyai jiwanya masing-masing yang disebut dengan Volkgeist yang berarti jiwa bangsa atau jiwa rakyat.

     

    Hubungan sila sila dalam Pancasila

    Pancasila memuat lima nilai dasar yang dijadikan pedoman kehidupan berbangsa dan bernegara. Lima nilai tersebut meliputi nilai ketuhanan, nilai kemanusiaan, nilai persatuan, nilai kerakyatan dan nilai keadilan.

    Baca Juga : 3 Nilai Instrumental Pancasila

    Berikut adalah hubungan sila sila dalam Pancasila

    • Sila Pertama ---- mengandung nilai ketuhanan, masyarakat menjalankan perintah agama dengan menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan, menjadikan agama sebagai basis untuk membangun persatuan dan kedamaian, menghargai perbedaan secara demokratis, dan berupaya mensejahterakan kehidupan sesama
    • Sila Kedua ----- Terdapat nilai kemanusiaan dalam sila kedua pancasila artinya seluruh manusia diperlakukan sesuai dengan harkat dan martabatnya sebagai makhluk ciptaan Tuhan yang sama derajatnya, sama hak dan kewajibannya.
    • Sila ketiga ---- Mengandung nilai persatuan. Persatuan dimiliki bangsa Indonesia didasarkan pada nilai ketuhanan dan kemanusiaan yang menekankan pada kesejahteraan bersama berdasarkan sikap saling membantu.
    • Sila keempat ---- Mengandung nilai kerakyatan. Pengambilan suatu keputusan dalam musyawarah dilandasi nilai-nilai religius yang mengedepankan sikap yang humanis dan menghargai perbedaan pendapat
    • Sila Kelima ---- Mengandung nilai keadilan. Terciptanya suatu keadilan harus disertai asas ketuhanan yang berkemanusiaan, berperilaku beradab dan menginginkan persatuan dari hasil kebijaksanaan yang demokratis.

     

    Kumpulan soal dan jawaban tentang Pancasila

    1. Jelaskan pengertian demokrasi Pancasila

    Demokrasi Pancasila merupakan sistem demokrasi yang dilaksanakan dengan mengutamakan asas musyawarah mufakat untuk kepentingan bersama yang bersumber pada falsafah hidup dan kepribadian bangsa Indonesia.

    2. Ciri Khas demokrasi Pancasila adalah

    • Demokrasi Pancasila bersifat kekeluargaan dan gotong royong yang bernafas Ketuhanan yang Maha Esa
    • Demokrasi Pancasila harus menghargai hak hak asasi manusia serta menjamin hak hak minoritas
    • Pengambilan keputusan dalam demokrasi Pancasila sedapat mungkin di dasarkan atas musyawarah untuk mufakat
    • Demokrasi Pancasila harus bersendi atas hukum

    3. Pancasila sebagai dasar negara dipergunakan untuk

    Mengatur seluruh tatanan kehidupan dan bangsa Indonesia serta mengatur penyelenggaraan negara

    4. Jelaskan pengertian Pancasila sebagai dasar negara

    Adalah sumber dari segala sumber hukum yang berlaku di Indonesia, sehingga pancasila digunakan sebagai dasar mengatur penyelenggaraan negara.

    5. Jelaskan Makna Pancasila sebagai dasar negara

    Makna Pancasila sebagai dasar negara adalah bahwa Pancasila merupakan landasan, acuan, panduan juga pedoman resmi dalam menyelenggarakan kehidupan berbangsa dan bernegara.

    6. Pancasila sebagai sumber nilai memiliki makna

    Pancasila sebagai sumber nilai berarti seluruh nilai-nilai dalam kehidupan masyarakat Indonesia bersumber dari Pancasila. Kemudian Pancasila sebagai sumber nilai juga berarti Pancasila menjadi sumber moral yang menjadi tolak ukur setiap tindakan kita

    7. Rumusan Pancasila yang sah tercantum pada

    Rumusah sila sila Pancasila yang sah yang wajib diamalkan bangsa Indoenesia adalah rumusan sila sila Pancasila yang tercantum dalam alinea keempat pembukaan UUD 1945

    8. Dari bahasa apakah istilah pancasila apakah artinya

    Panca berarti lima, sila berarti berbatu sendi, alas, atau dasar, berasal dari bahasa Sansekerta yang juga berarti "pelaksanaan kesusilaan yang lima"

    9. PPKI mengesahkan pancasila sebagai dasar negara pada tanggal

    PPKI mengesahkan pancasila sebagai dasar negara pada tanggal 18 Agustus 1945

    10. Kedudukan Pancasila kaitannya dengan pengaruh budaya asing adalah

    Pancasila sebagai pedoman hidup dalam menjalankan pemerintahan, tetapi jika terkait dengan budaya asing dan IPTEK yang berkembang, maka Pancasila dapat dijadikan sebagai alat untuk menyaring/filter kebudayaan-kebudayaan dan teknologi yang masuk ke tanah air.

     

    Demikian pembahasan pada artikel Ketahui 4 Fungsi Pancasila bagi Bangsa Indonesia, semoga bermanfaat.

    Salam,

    Penulis

    Related Post

    Di situs web ini kami menggunakan Cookie. Informasi Lebih Lanjut tentang Cookie.