Kenali apa itu Unsur Unsur Resensi

Kenali apa itu Unsur Unsur Resensi
Table of contents

    Kenali apa itu Unsur Unsur Resensi

     

    Kenali apa itu Unsur Unsur Resensi - Unsur resensi terdiri atas identitas karya, ulasan, analisis, hingga evaluasi sebuah karya. Unsur resensi adalah bagian wajib dalam resensi.

    Hola amigo senkeit bagaimana kabar kalian semua? semoga selalu dalam keadaan sehat dan bahagia, pada artikel kali ini kita akan membahas tentang Kenali apa itu Unsur Unsur Resensi.

    Apa yang dimaksud dengan resensi - Resensi adalah kegiatan menilai, membahas, mengkritik atau mengungkapkan kembali isi yang ada di dalam sebuah karya dengan cara memaparkan data-data, sinopsis, dan kritikan terhadap karya tersebut.

    Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), resensi adalah pertimbangan atau pembicaran tentang buku. Sedangkan secara etimologi, resensi berasal dari bahasa Belanda "resentie" dan bahasa latin "recensio", "recensere" atau "revidere" yang memiliki arti mengulas kembali atau melihat kembali.

    Sedangkan dalam bahasa Inggris, resensi dikenal dengan istilah "review". Singkatnya, resensi adalah suatu penilaian pada sebuah karya. Berikut adalah pengertian resensi menurut beberapa ahli :

    1. Gorys Keraf

    Resensi adalah suatu ulasan mengenai nilai dari sebuah karya atau buku

    2. W.J.S Perwadarminta

    Resensi adalah suatu pertimbangan atau perbincangan tentang sebuah buku yang menilai kelebihan atau kekurangan buku tersebut, menarik tidaknya tema dan isi buku, kritikan, serta memberi dorongan kepada khalayak tentang perlu tidaknya buku tersebut dibaca, dimiliki atau dibeli.

    3. Yus Rusyana

    Resensi adalah suatu tulisan mengenai buku pengetahuan, sastra, kamus, ensiklopedia dan sebagainya yang mengikhtisarkan, menggambarkan, menjelaskan, dan menilai buku.

    4. Panuti Sudjiman

    Resensi adalah pembahasan dan penilaian yang pendek tentang suatu karya tulis. Konteks ini memberi arti penilaian, mengungkap secara sekilas, membahas atau mengkritik buku.

    Unsur unsur Resensi

    Berikut adalah unsur-unsur resensi :

    1. Judul Resensi

    Judul yang menarik dan menjiwai seluruh isi tulisan menjadi salah satu unsur yang penting dalam sebuah resensi. Judul tidak perlu dibuat terlebih dahulu, kalian masih bisa membuatnya saat tulisan resensi sudah selesai.

    2. Data Buku atau Karya

    Cantumkan data buku seperti judul buku, pengarang, penerbit, tahun terbit beserta cetakannya, jumlah halaman serta harga buku.

    3. Isi Resensi

    Tulis isi resensi buku atau film yang berisi sinopsis, ulasan singkat dan akan lebih baik jika dilengkapi dengan kutipan singkat dari karya yang diresensi, keunggulan, kelemahan, rumusan kerangka, serta bahasa yang digunakan dalam karya tersebut.

    4. Penutup Resensi

    Umumnya pada bagian penutup terdapat alasan mengapa buku tersebut ditulis dan kepada siapa karya tersebut ditujukan.

    Pembuat resensi disebut juga dengan peresensi atau resensator adalah orang yang membuat resensi.

    Kalimat Resensi

    Kalimat resensi adalah bentuk kalimat yang berisi tentang ulasan buku dengan tujuan menggambarkan apakah buku tersebut layak dibaca atau tidaknya. Kalimat resensi memiliki ide pokok menilai, menganalisis, mengamati dan mengaitkan dengan karya atau buku-buku sebelumnya yang masih berkaitan atau berbicara topik yang sejenis. Kalimat dalam teks resensi bersifat subjektf berdasarkan komentar penulis yan bisa berisi kritik atau apresiasi positif pada buku tersebut.

    Bentuk kalimat yang digunakan resensi buku antara penulis yang satu dengan lainnya bisa saja memiliki penilaian atau pandangan yang berbeda. Buku seperti layaknya karya seni lainnya bisa memiliki pengalaman yang berbeda-beda terhadap penikmatnya.

    Tujuan dari meresensi novel adalah 

    1. Memberikan gambaran cerita sebuah novel secara singkat kepada orang lain yang akan membacanya.
    2. Membantu pembaca lain tentang kelebihan dan kekurangan novel yang hendak dibacanya.
    3. Mengetahui latar belakang mengapa novel tersebut ditulis dan diterbitkan.
    4. Menguji suatu karya, misalnya membandingkan dengan novel lain.
    5. Memberikan suatu penilaian, pendapat kepada penulis dan penerbit tentang novel tersebut.

    Hal yang tidak perlu dibahas dalam meresensi buku cerita adalah tentang penulisan judul. Judul buku yang diresensi dengan judul karya resensi itu mempunyai dua hal yang berbeda.

    Baca jugaYuk Mengenal Apa itu Buku Fiksi

    Demikian pembahasan pada artikel Kenali apa itu Unsur Unsur Resensi, terimakasih sudah berkunjung dan semoga bermanfaat.

    Salam

    Penulis

    Related Post

    Di situs web ini kami menggunakan Cookie. Informasi Lebih Lanjut tentang Cookie.