3 Hal tentang sekelompok orang yang Hidup Berkelana

3 Hal tentang sekelompok orang yang Hidup Berkelana
Table of contents

    3 Hal tentang sekelompok orang yang hidup Berkelana

     

    3 Hal tentang sekelompok orang yang hidup berkelana - Pada zaman Pra-sejarah manusia purba hidup berpindah-pindah untuk memenuhi kebutuhannya.

    Hola amigo senkeit, bagaimana kabarnya hari ini? semoga selalu diberikan kesehatan dan kebahagiaan, amin. Berbicara tentang pra sejarah tentu kamu pasti ingat dengan manusia purba dan pada artikel kali ini kita akan membahas 3 Hal tentang sekelompok orang yang hidup berkelana.

     

    Tahukah kamu ??

     

    1. Apa yang dimaksud dengan manusia purba


    Manusia hidup sejak sejarah belum terbentuk, dimana kehidupan manusia selalu berkembang dari massa ke massa.  Manusia purba pertama kali muncul dimuka bumi diperkirakan pada zaman Plestosen atau zaman Kwarter serta zaman Neozoikum.

    Dalam kehidupan manusia selalu membuat perubahan yang membuat kehidupan manusia itu sendiri berkembang dengan melakukan revolusi. Manusia pertama kali berevolusi di Afrika Timur sekitar 2,5 juta tahun yang lalu lalu melakukan perjalanan menuju Afrika Utara, Eropa dan Asia lalu bermukim di wilayah itu. Karena perpindahan itulah terdapat pembagian jenis spesies manusia purba dengan nama latin berdasarkan ilmuwan

    jadi, Apa yang dimaksud dengan manusia purba?

    Manusia purba adalah manusia yang hidup pada zaman pra sejarah dan hidup jauh sebelum mengenal tulisan.

     

     

    Para peneliti percaya bahwa adanya pencapaian pada masa purba pertama kali adalah produk reolusi kemampuan kognitif.  Revolusi kognitif ini membantu manusia purba saat itu untuk membentuk sekelompok-sekelompok sosial kecil dengan adanya struktur sosial di dalamnya.

    Kelompok ini berfungsi untuk mengikat keakraban antar manusia yang membuatnya saling membantu antar satu sama lain, maka dari itu revolusi kognitif mampu mengubah perilaku dengan cepat dan kemudian diteruskan pada generasinya tanpa mengubah genetik atau lingkungannya.

     

    2. Penggolongan manusia purba menurut tipikal fisik dan usia fosil yang ditemukan

    Manusia purba jenis Pithecanthropus

    Pithecanthropus erectus adalah nama lain dari manusia jawa atau seringkali disebut Homo Erectus.  Kata Phitecanthropus erectus artinya manusia kera yang berjalan tegak lurus. Sebutan pithecanthropus erectus menunjukkan ciri khusus manusia purba ini yaitu mampu berjalan tegak .

    Asal kata Phitecanthropus erectus dari Bahasa Yunani, Thkos yang artinya kera, anthropus berarti manusia dan rectus memiliki arti tegak.

    Pengertian Pithecanthropus erectus adalah manusia kera yang dapat berjalan tegak.

    Dikutip dari laman Kementrian Pendidikan dan kebudayaan,  fosil manusia purba berupa pithecanthropus erectus ditemukan di Trinil oleh Eugene Dubois pada tahun 1891. Berdasarkan penemuan yang ada dapat disimpulkan bahwa pendukung kebudayaan pacitan adalah jenis manusia purba Pithecanthropus erectus.

    Karena alasan itulah alat-alat dari Pacitan ditemukan pada lapisan yang sama dengan Pithecanthropus Erectus yaitu pada Pleistosen Tengah.

    6 ciri khusus Pithecanthropus erectus  :

    1. Tinggi mencapai 165 sampai 180 cm
    2. Berdiri tegap dan berbadan cenderung gempal
    3. Rawang wajah condong kedepan dan dagu terdorong sedikit kebelakang dan tidak memiliki bentuk dagu sedikitpun
    4. Hidung tampak lebar dan berlubang besar
    5. Kondisi volume dari otaknya 900 cc
    6. Pemakan tumbuhan dan hasil hewan buruan

     

    Manusia purba Jenis Homo

    Manusia purba jenis homo dinyatakan sebagai yang termuda yaitu pernah hidup sekitar 15.000 sampai 40.000 sebelum masehi. Bentuk dan kondisi otaknya sudah sama seperti layaknya manusia yang hidup pada zaman modern.

    4 ciri khusus manusia purba jenis Homo :

    1. Tinggi badan sekitar 130 sampai 210 cm
    2.  Bentuk fisik lebih mirip dengan manusia dari ras Mongoloid dan Austramelanosoid
    3.  Tipikal otak dinilai lebih cerdas dan lebih kreatif dari pada bentukan meganthropus dan pithecanthropus
    4.  Keningnya nampak menonjol dan dagunya dapat terlihat lebih berbentuk

     

    Manusia purba jenis Meganthropus Paleojavanicus

    Adalah jenis manusia purba yang memiliki tubuh yang besar, lebar, tegap dan tinggi. Ditemukan sekitar tahun 1936 sampai 1941. Fosilnya diklaim para arkeolog berasal dari lapisan bawah dari pleistosen yang hidup pada zaman batu.

    5 ciri khusus Manusia purba jenis Meganthropus Paleojavanicus :

    1. Rongga mulut lengkap berupa otot-otot untuk mengunyah makanan yang nampak kokoh
    2.  Barisan gigi yang rapih
    3.  Pemakan jenis tumbuhan dan biji-bijian
    4.  Tulang pipinya relatif besar, lebar dan tebal
    5.  Mempunyai tonjolan unik yang sangat menyolok dibagian tengkorak belakang kepala

     

    3. Jelaskan pola kehidupan nomaden manusia purba

    Manusia Purba juga merupakan sekelompok orang yang hidup berkelana atau disebut juga sebagai nomaden. Kehidupan manusia purba yang tinggal di dalam gua dinamakan kehidupan Abris Sous Roche

    Pola kehidupan nomaden manusia purba adalah seorang pengembara, penggembala dan berburu yang dalam kehidupannya selalu berpindah-pindah dari satu wilayah ke wilayah lain dan mampu beradaptasi dengan iklim yang berbeda dan menetap secara berkelompok. Dan kehidupan masyarakat yang nomaden mempunyai ciri yang umum yaitu pengembara, penggembala dan berburu.

    Manusia purba lebih banyak memilih tinggal di tepi sungai karena di tepian sungai menyediakan air untuk minum dan merupakan sumber kehidupan dan  makanan bagi manusia purba

     Demikianlah pembahasan tentang artikel kali ini, bahwasannya manusia selalu melakukan perkembangan dan perubahan untuk mencapai kehidupan yang lebih baik

    Dengan sifat yang tidak pernah puas dan sifat keingintahuan yang kuat maka manusia perlahan-lahan mengubah kehidupan dan dunianya dengan selalu melakukan pembaharuan yang di dukung dengan ilmu pengetahuan dan sumber daya manusia yang selalu mengalami kemajuan.

    Terima kasih sudah membaca dan berkunjung ke blog kami, nantikan terus artikel kami selanjutnya. Semoga bermanfaat..

     Baca juga : Apa yang dimaksud dengan Cerita Fiksi Jelaskan 2 Hal

    Salam

    penulis

     

    Related Post

    Deja una respuesta

    Tu dirección de correo electrónico no será publicada. Los campos obligatorios están marcados con *

    Di situs web ini kami menggunakan Cookie. Informasi Lebih Lanjut tentang Cookie.